Resep Cara Membuat Bakmi Jawa Enak

Bakmi Godhok

Bakmi Jawa berbrda dengan mie yang lain.Bakmi Jawa dalam pembuatanya tidak menggunakan bahan pengawet jadi aman dan sehat buat tubuh anda.Sejak dari dulu bakmi jawa dikenal an digemari berbagai kalangan.Cara membuatnyapun cukup mudah.Berikut resep cara membuat bakmi jawa enak.

Bahan-bahan  :
  • 500 gram mie basah (mie telor), siram air panas, tiriskan
  • 100 gram terigu
  • 75 gram kol, rajang kasar
  • 50 gram rebusan daging ayam, suwir-suwir kasar
  • 1 sendok makan minyak sayur
  • 1 btr telur bebek
  • 1 btg daun bawang, rajang kasar
  • ½ buah tomat, rajang kasar
  • ½ liter kaldu ayam
  • 1 sendok teh kaldu ayam bubuk
Bahan-bahan (yang dihaluskan) :
  • 2 btr kemiri
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sendok teh garam
  • ½ sendok teh merica butir
Bahan-bahan pelengkap :
  • Bawang goreng (bawang Merah)
  • Acar ketimun
  • Kerupuk kanji
Cara membuat bakmi jawa :
  1. Siapkan wajan tumislah bumbu yang sudah dihaluskan sampai keluar aroma wangi.
  2. Masukkan suwiran daging ayam, lalu aduk-aduk hingga rata.
  3. Tuangkan kaldu kedalam wajan, lalu didihkan.
  4. Tambahkan telur bebek, aduk-aduk sesaat sampai telur jadi matang.
  5. Masukkan mie berserta sayuran, didihkan sampai sayuran menjadi layu lalu angkat.
  6. Sajikan beserta bahan-bahan pelengkapnya selagi panas.
Demikian resep cara membuat bakmi jawa.Selamat mencoba!

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.